Jumat, 27 Juli 2012

Proton Pastikan Lotus Tetap Milik Malaysia

Sempat tidak pasti, kini Lotus mulai memperlihatkan titik terang. Pasalnya, Proton sang pemilik,memastikan tetap mempertahankan Lotus sebagai perusahaan Malaysia.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Deputy Chief Executive Officer (CEO) Proton BHD Dato' Lukman bin Ibrahim di Kantor Pusat Proton, Subang Jaya, Selangor Darul Ehsan, Malaysia, Kamis (12/7/2012).
Proton, di bawah kepemilikan baru DRB-Hicom berniat membenahi bisnis usaha Lotus di Inggris. Beberapa manajemen dari Proton sudah dikirim ke Inggris untuk menyelesaikan permasalahan di perusahaan tersebut.
"Saya akan pergi ke Lotus akhir tahun ini. Kami sudah menang di balap F1, kami berniat untuk eksplorasi," beber Lukman.
Lukman menambahkan, September nanti  Lotus berencana meluncurkan produk baru, tetap mengandalkan teknologi rangka ringan. Katanya, mobil sport terbaru itu bisa "ngebut" 0-100 kpj hanya  dalam 4 detik.
Masuk Indonesia
Pada kesempatan yang sama, Dato' Lukman juga sempat berbincang dengan wartawan tentang  pasar mobil sport di Indonesia. Mendengar masukan dari beberapa jurnalis termasuk KompasOtomotif, mereka mengaku berniat masuk ke Indonesia. "Kami memang berencana memasarkan Lotus ke Indonesia, namun cara masih dipertimbangkan," lanjut Lukman.
Saat ini, Lotus di pasarkan ke Indonesia melalui importir umum dengan pemasaran yang relatif terbatas. Jika prinsipal Lotus memastikan masuk ke Indonesia, dipastikan lebih kompetitif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar